Palu, DPMPTSP – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Sulawesi Tengah kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kapasitas sumber daya manusia melalui program rutin Kamis Belajar. Kamis. (24/07/25).
Kegiatan internal ini telah menjadi wadah pembelajaran bersama bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup DPMPTSP, sekaligus ruang untuk memperkuat keterampilan teknis maupun manajerial yang dibutuhkan dalam mendukung tugas-tugas kedinasan.
Pada pelaksanaan kali ini, Kamis Belajar mengangkat tema “Teknis Pembuatan Notulensi Rapat dan Penyusunan Telaahan Staf”. Materi disampaikan langsung oleh Sekretaris DPMPTSP, Nurhalis M. Lauselang, S.Pd., M.Pd., yang memberikan penjelasan detail mengenai standar penyusunan dokumen kedinasan yang baik, sistematis, dan dapat dipertanggungjawabkan.
Acara yang berlangsung di Ruang Rapat Kantor DPMPTSP ini diikuti dengan penuh antusias oleh seluruh pegawai, mulai dari pejabat struktural, pejabat fungsional, hingga staf pelaksana. Atmosfer kegiatan terasa hangat, didukung dengan metode penyampaian interaktif yang tidak hanya berupa paparan materi, tetapi juga dilengkapi dengan sesi diskusi dan simulasi langsung.
Dalam penjelasannya, Sekretaris DPMPTSP menekankan bahwa pembuatan notulensi dan telaahan staf bukan sekadar dokumen administratif, melainkan instrumen penting yang mendukung pengambilan keputusan di lingkungan pemerintahan. Oleh karena itu, ketelitian, ketepatan bahasa, dan pemahaman substansi menjadi kunci utama yang harus dimiliki oleh setiap ASN.
Kegiatan semakin menarik dengan adanya pemberian gift kepada peserta yang aktif berpartisipasi dalam diskusi maupun simulasi. Apresiasi ini diharapkan dapat memacu semangat pegawai untuk lebih terlibat aktif dalam setiap sesi pembelajaran.
Melalui Kamis Belajar, DPMPTSP Sulawesi Tengah berharap kualitas ASN terus meningkat, sehingga mampu memberikan pelayanan publik yang profesional, transparan, dan berdaya saing. Program ini juga menjadi bagian dari strategi internal dalam membangun budaya kerja yang adaptif, kolaboratif, serta berorientasi pada hasil.
Sumber : PPID dan Kehumasan DPMPTSP Prov. Sulteng